BANTENCORNER.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Kelompok 05 Universitas Bina Bangsa (UNIBA) turut serta dalam upaya peningkatan pelayanan publik di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, melalui program piket mingguan di kantor kecamatan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja bidang pemerintahan yang bertujuan untuk memberikan dukungan langsung dalam berbagai tugas administrasi pada Selasa, 12 Agustus 2025.

Anisa dan Rosyid, dua mahasiswa KKM 05 UNIBA, secara rutin melaksanakan piket mingguan di Kantor Kecamatan Kasemen. Dalam kegiatan tersebut, mereka tidak hanya menjaga kebersihan dan kerapihan kantor, tetapi juga aktif membantu melayani masyarakat yang datang ke kecamatan untuk berbagai keperluan administrasi.

Mahasiswa KKM 05 berperan dalam memberikan arahan kepada masyarakat, membantu proses administrasi sederhana, serta mengantar tamu ke ruangan yang dituju. Kehadiran mereka diharapkan dapat mempercepat dan mempermudah pelayanan bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan.

Alferman, Ketua KKM Kelompok 05, menjelaskan bahwa kegiatan piket mingguan ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, melatih kemampuan pelayanan publik, serta membangun komunikasi yang baik antara mahasiswa, aparatur kecamatan, dan masyarakat.

“Kami belajar langsung bagaimana melayani masyarakat dengan ramah dan tepat, sekaligus membantu meringankan tugas pegawai kecamatan,” ujarnya.

Suasana piket berjalan tertib dan kondusif, dengan mahasiswa KKM 05 menunjukkan dedikasi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. Kehadiran mereka mendapat sambutan positif dari pegawai kecamatan yang merasa terbantu dengan adanya dukungan tenaga tambahan.

Ibu Dede, salah seorang staf Kecamatan Kasemen, menyampaikan apresiasinya terhadap kontribusi mahasiswa KKM 05.

“Kegiatan piket mingguan yang dilakukan mahasiswa KKM 05 sangat membantu meringankan pelayanan di Kecamatan Kasemen. Mereka cepat beradaptasi, ramah kepada masyarakat, dan mampu bekerja sama dengan pegawai,” ujarnya.

Diharapkan, kegiatan rutin ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat Kecamatan Kasemen. Selain itu, program ini juga menjadi wadah bagi mahasiswa KKM UNIBA untuk mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah serta memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah.***

Leave A Reply

Exit mobile version