Close Menu
Bantencorner.comBantencorner.com

    Berita Terbaru

    Selengkapnya

    Pangkas Biaya, PROJO Setujui Gubernur Dipilih DPRD

    06 Januari, 2026

    Wakil Wali Kota Serang Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung KMP Kelurahan Unyur

    06 Januari, 2026

    Awas Diperika, Pemkab Bogor Gagal Bayar Sejumlah Proyek TA 2025

    05 Januari, 2026

    Banjir Rendam SD Negeri Pamarican 1 dan 2, Kadisdikbud Kota Serang Tinjau Langsung Lokasi

    04 Januari, 2026
    • Facebook
    • Twitter
    • Instagram
    • YouTube
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Bantencorner.com
    • HOME
    • NEWS
    • PERSPEKTIF
    • KAMPUS
    • FIGURE
    • BANTENPEDIA
    • TRAVEL
    Bantencorner.comBantencorner.com
    • HOME
    • NEWS
    • PERSPEKTIF
    • KAMPUS
    • FIGURE
    • BANTENPEDIA
    • TRAVEL
    Home»NEWS»58 Cabor dan 29 Korcam Antusias Ikuti Bimtek LPJ, Ketua KONI Kabupaten Serang: Sukses Perencanaan, Pelaksanaan dan Pelaporan
    NEWS

    58 Cabor dan 29 Korcam Antusias Ikuti Bimtek LPJ, Ketua KONI Kabupaten Serang: Sukses Perencanaan, Pelaksanaan dan Pelaporan

    By Rizki Mubarok17 Desember, 20242 Mins Read
    Copy Link Twitter WhatsApp Facebook
    Ketua KONI Kabupaten Serang, Agus Irawan
    Share
    Facebook Twitter Email Telegram WhatsApp Copy Link

    SERANG– Sebanyak 58 cabang olahraga dan 29 koordinator kecamatan se Kabupaten Serang ramai-ramai antusias mengikuti bimbingan teknis (bimtek) perencanaan dan pelaporan pertanggungjawaban (LPJ) bantuan dana hibah cabang olahraga (cabor) dan koordinator olahraga Kecamatan (korcam) yang diselenggarakan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Serang, di Puri Kayanan Hotel, Kota Serang, pada Selasa 17 Desember 2024.

    Ketua KONI Kabupaten Serang, Agus Irawan mengatakan, bimtek ini sangat penting agar seluruh cabor sukses dalam perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan LPJ.

    “Bimtek hari ini adalah agenda rutin keterkaitan terutama LPJ. Karena LPJ itu sesuatu yang penting sekali dalam hal melaksanakan program laporan yang ada di Cabor atau KONI sendiri. KONI Kabupaten Serang sukses di perencanaan, sukses di pelaksanaan dan sukses juga di pelaporan,” ujar Agus.

    “Oleh karena itu, kita disini mengundang 58 cabang olahraga dan 29 kecamatan se Kabupaten Serang. Mereka adalah anggota KONI Kaupaten Serang yang selama ini alhamdulilah bersinergi dengan kita dalam hal perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan apapun itu yang dilaksanakan masing masing Cabor di koordinator cabor kecamatan,” sambung dia.

    Agus menekankan, seluruh cabor KONI Kabupaten Serang harus mengerjakan LPJ sesuai program kerja olahraga yang dilaksanakan.

    “Kita harus sesuai dengan kegiatan yang dilaksanakan, jangan sampai kita sendiri yang melaksanakan kegiatan, tapi pelaporan itu tidak sesuai dengan apa yang dilaksanakan di lapangan,” katanya.

    Agus tidak menampik, bahwa dalam mengelola anggaran olahraga tidak mudah, sehingga perlu kehati-hatian agar LJP sukses di perencanaan, pelaksanaan dan sukses juga di pelaporan.

    “Tidak mudah mengelola olahraga agar olahraga berprestasi, karena disisi lain kita mengurus olahraga pun harus sesuai dengan apa yang diberikan oleh pemerintah Kabupaten Serang,” tutur dia.

    Ketua KONI yang berlatar belakang guru olahraga di Kabupaten Serang itu, merasa berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Serang yang terus memberikan suport anggaran untuk kelangsungan olahraga di Serang.

    Kata Agus, KONI selalu berhati-hati dan mendiskusikan baik dengan internal maupun Cabor ketika mendapatkan dana hibah dari pemerintah.

    “Untuk tahun ini kita sudah banyak yang diberikan oleh pemerintah, anggaran kesekretariatan, dana kejuaraan ataupun dana pelaksnaaan PON di Aceh Medan,” ungkapnya.

    Dalam pelaksanaan bimtek ini, KONI Kabupaten Serang mengundang Kejaksaan Tinggi Negeri (Kejari) Serang, hingga Bappeda Kabupaten Serang untuk memberikan materi kepada peserta cabor dan korcam. (*)

    Agus Irawan Bimtek KONI Kabupaten Serang
    Add A Comment
    Leave A Reply Cancel Reply

    Terpopuler

    ‎Anggota DPRD Kota Serang Bantah Tuduhan Bawa Sajam saat Sidak Galian Ilegal

    NEWS 31 Desember, 2025

    IMALA Gelar Pelantikan dan Upgrading Raya Komisariat, Teguhkan Kepemimpinan Amanah dan Progresif

    Pengurus MWC NU Kecamatan Taktakan Dilantik, Momentum Perkuat Sinergitas Antar Banom

    Banjir Cilegon, Ansor Banser Hadir di Garda Terdepan Kemanusiaan

    Kadis Dikbud Kota Serang Tinjau Langsung Banjir di SMPN 25 Kasemen, Siapkan Opsi Pembelajaran Daring

    Recent Post

    Banjir Cilegon, Ansor Banser Hadir di Garda Terdepan Kemanusiaan

    04 Januari, 2026

    Kadis Dikbud Kota Serang Tinjau Langsung Banjir di SMPN 25 Kasemen, Siapkan Opsi Pembelajaran Daring

    04 Januari, 2026

    Pengurus MWC NU Kecamatan Taktakan Dilantik, Momentum Perkuat Sinergitas Antar Banom

    04 Januari, 2026

    IMALA Gelar Pelantikan dan Upgrading Raya Komisariat, Teguhkan Kepemimpinan Amanah dan Progresif

    02 Januari, 2026

    ‎Anggota DPRD Kota Serang Bantah Tuduhan Bawa Sajam saat Sidak Galian Ilegal

    31 Desember, 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    • Kontak

    Jl. Akses Gedung/Perumahan Pondok Angsana Indah 1 Kasemen

    • red.bantencorner@gmail.com
    • +62 857-1947-9969
    • News
    • Politik
    • Parlemen
    • Hukrim
    • Regional
    • Feature
    • News
    • Perspektif
    • Figure
    • Info Loker
    • Kolom
    • Jadi Kolumnis
    • Kirim Opini
    • S&K
    • FAQ
    • Kolaborasi
    • Media Partner
    • Sponsorship
    • Iklan & Adv
    • Iklan Baris
    • © 2024 Bantencorner.com
    • Redaksi
    • Tentang Kami
    • Peta Situs
    • Kebijakan Privasi
    • Disclaimer
    • Pedoman Media Siber

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.