BANTENCORNER.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Bina Bangsa (UNIBA) menunjukkan kepedulian sosialnya lagi dengan turun langsung ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kemang dalam kegiatan edukatif yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat belajar dan cita-cita sejak dini pada siswa sekolah dasar.
Dilaksanakan pada Rabu, 16 Juli 2025, kegiatan ini merupakan bagian dari program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang menjadi agenda rutin tahunan kampus, di mana para mahasiswa terjun langsung ke masyarakat guna menerapkan ilmu yang telah mereka pelajari sekaligus memberi manfaat bagi lingkungan sekitar.
Selama kunjungan ke SDN Kemang, tim KKM Universitas Bina Bangsa menyelenggarakan beragam aktivitas edukatif dan inspiratif. Program ini mencakup sesi motivasi belajar dan penanaman cita-cita, di mana mahasiswa berbagi pengalaman kuliah dan perjalanan pendiberkelanjutan
Selain itu, terdapat kelas-kelas kreatif dan permainan edukatif yang dirancang untuk meningkatkan rasa percaya diri dan kerjasama antar siswa.
Tiyas, anggota KKM 68 menjelaskan ia melihat dengan jelas ntusiasme siswa selama kegiatan berjalan. Ia juga mengungkapkan kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin mingguan,
“Siswa-siswi SDN Kemang sangat antusias dalam menjalankan pembelajaran. Ke depan, kegiatan ini akan kami gelar satu minggu sekali,” pungkas Vidya mewakili kelompoknya.***




