BANTENCORNER.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Kelompok 68 Universitas Bina Bangsa (Uniba) mengadakan kegiatan kreatif dengan membuat pot bunga dari galon air mineral bekas. Kegiatan ini dilaksanakan di SDN Jambu, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang, pada Selasa, 5 Agustus 2025.
Inisiatif ini bertujuan untuk mengajarkan siswa dan siswi SDN Jambu tentang pentingnya daur ulang serta pemanfaatan limbah plastik yang seringkali menumpuk. Dengan bimbingan mahasiswa, galon-galon bekas disulap menjadi media tanam yang menarik dan penuh warna.
Dosen Pembimbing Lapangan KKM 68 Ita Rosita Wahyiah, M.Si., menjelaskan bahwa program ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada pendidikan lingkungan.
“Kami ingin menanamkan kebiasaan baik sejak dini kepada anak-anak. Mengubah sampah menjadi barang berguna adalah cara yang efektif untuk mengajarkan mereka tentang kepedulian terhadap lingkungan,” ujarnya.
Dalam kegiatan ini, para siswa dengan antusias berpartisipasi dalam proses penanaman tanaman pada botol bekas yang dibuat oleh kelompok Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM). Galon bekas tersebut digambar menggunakan cat dengan menggambar bunga, buah-buahan, dan hewan.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari pihak sekolah dan para guru. Kepala Sekolah SDN Jambu, mengungkapkan rasa terima kasihnya.
“Kami sangat mengapresiasi ide kreatif dari mahasiswa KKM Uniba. Selain mempercantik lingkungan sekolah, kegiatan ini juga memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan dan berharga bagi siswa kami,” katanya.
Setelah selesai dilukis, pot-pot ini akan digunakan untuk menanam berbagai tanaman hias di lingkungan sekolah, menambah keindahan dan nuansa asri. Melalui kegiatan ini, Kelompok KKM 68 Uniba tidak hanya memberikan edukasi, tetapi juga meninggalkan jejak positif yang diharapkan dapat terus menginspirasi siswa dan seluruh warga sekolah untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar.
“Kami melihat banyak galon bekas yang tidak terpakai. Jadi, kami punya ide untuk mengubahnya menjadi sesuatu yang bermanfaat, sekaligus menambah estetika. Selain itu juga pembuatan pot bunga dari galon bekas ini merupakan salah satu cara peduli terhadap lingkunga dengan cara mendaur ulang dan menjadikan barang yang bermanfaat,” tutup Angel, anggota bidang pendidikan kelompok 68.*^*




