SERANG– Rano Karno resmi mengambil formulir pendaftaran penjaringan calon Gubernur dan wakil Gubernur Banten di DPD PDIP Banten.
Politisi PDIP itu datang ke markas ‘Banteng’ Banten diwakili tim pemenangan Beno Muhammad di Sekretariat DPD PDIP Banten, Kota Serang.
Menurut Beno, jagoannya itu baru mengikuti penjaringan internal partai dan menjadi kader pertama yang mengambil formulir di PDIP Banten.
“Ini rumah kita, setahu saya kader internal belum ambil formulir, baru pak Rano Karno,” ujar Beno Selasa (30/4/2024).
Beni mengklaim, suara arus bawah relawan hingga tokoh masyarakat yang mendorong Rano Karno kembali maju di Pilgub Banten.
“Banten dalam sejarahnya pak Rano menjadi Gubernur lebih banyak sejahtera nya, warganya lebih bahagia. Sekarang Banten tidak bahagia sensasional,” katanya.
Eks Gubernur Banten itu dianggap belum melakukan penjajan politik secara pribadi dengan partai lain. Meski begitu. Sepengetahuan Beno, ada beberapa sosok yang ingin berpasangan dengan Rano dan sudah bertemu langsung dengan pemeran Si Doel itu.
“Secara informal ada beberapa, pasti dan sudah lama menyodorkan banyak nama,” tandansya.







